Hadiri Pelantikan PAW Wakil Ketua II DPRD Balangan, Ini Harapan Wabup

PARINGIN (eMKa) – Wakil Bupati (Wabup) H Ahmad Fauzi turut hadir di pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Balangan dari Partai Demokrat, Saiful Arif sebagai Wakil Ketua II DPRD Balangan.

Saiful Arif resmi menggantikan Alm Syamsudinor sebagai wakil ketua II DPRD Kabupaten Balangan melalui proses Pengucapan Sumpah Pengganti Antar Waktu (PAW), dalam rapat paripurna yang digelar di ruang rapat utama DPRD setempat, Selasa (25/11).

Almarhum meninggalkan jabatan dengan sisa masa bakti periode 2024–2029, sehingga PAW menjadi mekanisme resmi untuk melanjutkan kepemimpinan di lembaga legislatif ini.

Wabup Balangan menyampaikan penghormatan mendalam terhadap almarhum Syamsudinor atas dedikasi dan kontribusinya selama mengemban jabatan di DPRD Balangan.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Balangan dan atas nama pribadi, kami sampaikan penghormatan, terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada almarhum Syamsudinor atas pengabdian dan kinerjanya selama menjadi bagian dari legislatif,” ujarnya.

Wabup Akhmad Fauzi juga mengucapkan selamat kepada Saiful Arif atas amanah baru yang dipercayakan kepadanya sebagai Wakil Ketua II DPRD Balangan.

Ia menekankan bahwa jabatan ini bukan sekadar proses politik, namun merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan integritas dan komitmen.

“Kami berharap, pergantian antar-waktu pimpinan dewan dengan sisa masa jabatan yang masih panjang akan mampu memberikan kekuatan baru sebagai energi yang dapat mendorong semuanya secara optimal,” ujarnya.

Selain itu, PAW ini tambah Wabup diharapkan mampu memperkuat sinergi antara legislatif dan eksekutif dalam membangun Balangan.

Dan dengan hadirnya Saiful Arif sebagai bagian dari pimpinan DPRD, Wabup berharap berbagai program pembangunan dapat berjalan lebih cepat, efektif dan tetap berada dalam koridor demokrasi yang sehat.

Pengangkatan Saiful Arif sebagai Wakil Ketua DPRD Balangan ini sendiri berdasarkan keputusan Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan dan resmi diangkat pada tanggal 25 November 2025 sebagai Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Balangan menggantikan alm Syamsudinor.

Wabup Akhmad Fauzi mengucapkan selamat kepada Saiful Arif atas amanah baru yang dipercayakan kepadanya sebagai Wakil Ketua II DPRD Balangan. (dri/jrx).


Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *